Sunday, December 30, 2018

Bercengkerama dengan Saudara Jauh (banget)

Karena gue bosan sekali selama liburan, akhirnya gue mengajak (ekhem, nggak sombong ya, ini gue beneran punya sekarang HAHAHA) pacar untuk mengunjungi teman-teman gue di suatu cafe yang terletak di daerah Kelapa Gading. Namanya Puppy Cube!

Kebetulan, pas gue dateng, temen gue lagi nggak bertugas. Artinya, gue harus cari teman baru. Dan inilah teman-teman barunya:

Ehm, iya, gue emang berteman sama siapapun. Termasuk binatang berkaki empat dan menggonggong yang akhir-akhir ini suka gue sebutin kalau Dinas nolak gue liputan. Sorry not sorry.

Berhubung gue udah pernah dateng ke sini dua kali, gue sebenarnya pengin mencari anjing yang gue temui beberapa waktu lalu soalnya gue (nggak) yakin dia pasti inget gue dan we will get along together!! Ya ampun, kenapa gue nampak yakin sekali?

Kenyataannya, nggak ada anjing yang gue kenal dulu. Alhasil, gue perlu melakukan fase perkenalan lagi dengan anjing-anjing yang baru dilepas.

Waktu pertama kali dateng beberapa wkatu lalu, anjing yang dilepas cuma beberapa. Itupun ukurannya besar-besar. Jadi, gue nggak bisa gendong ataupun ajak ngobrol. Udah keburu takut gangguin gara-gara mukanya sangar. Jadi, gue cuma bia elus-elus doang sambil makan cake yang disediain.

Oh iya, buat masuk ke cafe Anjing (um, gue nggak ngatain cafenya kok) ini, kita harus bayar semacam deposite sebesar Rp 65.000/orang, Berhubung gue ke sininya waktu weekend, bayarnya jadi agak lebih mahal. Padahal kalau weekdays harganya (mahal juga sih) sekitar Rp 45.000/orang.
    Nah, setelah masuk kita dikasih ini. Nanti jangan lupa tukerin makanan ya!

Namun, menurut gue harga segitu udah lumayan. Kita nggak dibatasin waktu mau main sama anjingnya berapa lama, terus uang deposit itu bisa ditukerin sama makanan-makanan yang udah tersedia di sana.

Harganyapun menyesuaikan sama bugdet 65.000, rata-rata makanannya udah di atas 40 ribuan semua harganya. Jadi ya nggak bisa mukbang pesen banyak-banyak, ya. Namanya juga cafe anjing, ya tujuannya buat main sama anjing lah, bukan buat samyang challenge 3 piring.

Nah, kemarin beruntung banget. Meskipun tempatnya agak rame pengunjung maupun anjing (apalagi pengunjung bocil-bocil, bikin gue salah fokus karena gue malah gregetan sama bocil-nya hhhhh), tapi ruangannya nggak pengap. Mungkin karena AC nya sering dicuci kali ya? Atau karena ada gue yang menyebabkan kesejukan duniawi?

Alasan terakhir kayaknya udah paling tepat, sih.

Yang paling membuat gue senang datang ke sana adalah, anjingnya banyak bener. Kemaren yang dilepas kebetulan anjing-anjing kesukaan gue. Ada husky, samoyed, pom, red toy poodle, shitzu, wah bahagia dah gue pokoknya. Berasa ketemu sodara. Ya, walaupun gue nggak punya kaki 4, setidaknya gue imut banget kan?

nah ini, pergi harus rame2 biar dipotoin!

duh lucu banget ya guenya

ini dia... gw lupa namanya apa

INI ENAK BGT OMG

anjing ini selalu berteduh di kaki gue
Menunya itu ada nama-nama anjingnya lho! Kayak misalnya Siberian Husky Katsu. Cuma, jangan salah paham yak. Mereka masaknya nggak pake daging anjing kok.

Kalau mau pergi ke sana, gue saranin jangan sendirian. Ya ajak lah temen lo atau ajak siapa kek, supaya ya... kasian aja gitu kalau sendirian. Karena anjingnya nggak tentu mau anteng-anteng di dekat lo terus menerus. Kebanyakan mereka lebih memilih buat main-main sama anjing lain. Atau kalau lo hoki, bisa dapet anjing yang nempelin ke gue.

Kata mbaknya, kalau anjingnya nyalak tiba-tiba, berarti dia lagi jealous. Gila cuy, anjing aja bisa jealous, gimana kucing? (eh gimana) Setelah lo liat dia nyalak gitu, lanngsung lepas dari genggaman lo. Jangan malah tambah dielus. Mungkin mereka dilatih untuk tidak manja dan mengatasi rasa cemburunya sendiri. Ea, sabar ya jing.

Menurut gue tempatnya menarik sih buat didatengin. Kalau ke pet shop mungkin lo pada kesel kan nggak bisa interaksi. Kalau ke sini, beh pasti muka lo bakal sumringah banget! Asal jangan ketemu mantan yak, nanti bawaanya emosi, anjingnya lo cakarin.

Tempatnya sendiri nggak terlalu jauh dari Kelapa Gading Mall. Tempatnya catchy kok, terus parkirnya boleh paralel. Gue sendiri bukan AGG (Anak Gaul Gading), jadi gue cuma duduk ongkang-ongkang kaki di mobil sambil baca webtoon dan hidup dengan bahagia.

PUPPY CUBE
@puppycube
Jl. Boulevard Raya Blok QA 1 No.11, RT.1/RW.6, Klp. Gading Bar., Klp. Gading, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250

No comments:

Post a Comment